Beberapa hari yang lalu, saya ditanya oleh salah seorang teman saya tentang cara cek fisik kendaraan bermotor. Dia bertanya, bagaimana caranya untuk memperpanjang STNK sama pajak juga? Sementara motornya berada disini, sedangkan surat-suratnya ada di kampung. Apa saya harus mengirim lagi ini motor ke kampung terus kirim lagi kesini? lanjutnya. Oleh karena saya sudah pernah melakukannya, singkatnya saya jawab "Tidak, kamu bisa menggunakan layanan cek fisik bantuan kendaaraan bermotor di Samsat dekat sini." Lalu, Emang bisa? berapa biayanya? Dan bla bla bla.
Sehubungan dengan hal itu, dalam pikiran saya mungkin bukan hanya teman saya saja yang bertanya tentang urusan Cek Fisik Kendaraan untuk Perpanjangan STNK, pembayaran PKB motor, atau mungkin sekedar ganti Plat motor saja. Jika demikian, dalam artikel ini saya coba jelaskan bagaimana cara cek fisik kendaraan bermotor di Samsat. Penjelasan saya ini, didasarkan pada pengalaman saya (baik atau buruk) ketika melakukan Cek Fisik bantuan di Samsat.
Untuk Apa sih Cek Fisik Kendaraan Bermotor itu?
Hasil Cek Fisik Kendaraan bermotor berguna untuk mempermudah anda dalam pengurusan surat-menyurat, untuk keperluan jual beli, pembayaran PKB, ganti (Perpanjang) STNK, mutasi, Ganti nomor Kendaraan dan sebagainya. Sebagai contoh, kendaraan anda berada di Yogyakarta, tapi samsat asalnya di Sumatera. Ingin mutasi dari malang, tapi kendaraan di Kalimantan. Ganti STNK kendaraan di Bandung tapi samsat asal di Sulawesi dll.
Motor Saya ada di sini, Sementara Surat-suratnya di Kampung, Apa harus dikirim lagi ini motor ke kampung saya?
Tidak, Anda bisa menggunakan Cek Fisik bantuan di Samsat. Setelah itu anda tinggal ambil hasil cek fisik tersebut, kemudian kirim melalui kantor pos atau jasa lain ke kampung. Sehingga keluarga anda yang ada dikampung bisa mengurus masalah perpanjangan STNK motor, dan pembayaran PKB di kampung dengan menggunakan hasil cek fisik yang telah anda lakukan disini.
Berapa Biaya Untuk Cek Fisik Tersebut? Banyak?
Sebenarnya tidak ada ketentuan resmi berapa biaya untuk cek fisik kendaraan tersebut, dengan kata lain adalah gratis atau tanpa biaya. Selain itu, beberapa sumber juga mengatakan bahwa Cek Fisik di Samsat itu gratis. Namun kenyataannya berbeda dan anda juga harus ingat, Ini Indonesia bukan Amerika atau Rusia, disini adalah tempatnya para calo berkeliaran dan suka memeras uang masyarakat. Apalagi kalau ada petugas menjengkel disana, uuh, Saya punya pengalaman buruk untuk yang satu ini.
Nah, kira-kira semua pertanyaan yang diajukan teman saya tersebut, sudah terjawab dan jelas ya. Selanjutnya tata cara cek fisik bantuan di Samsat, Berikut langkah-langkahnya:
Browsing di Internet atau Bertanya Kepada Orang Lain, Dimana Samsat Terdekat yang menyediakan layanan Cek Fisik Bantuan Kendaraan Bermotor?
Tidak semua Samsat menyediakan layanan cek fisik bantuan tersebut, karena itu anda perlu mengetahui dimana Samsat yang menyediakan layanan tersebut. Meskipun ada, Kadang-kadang ada juga kendala lain seperti Blanko habis atau petugasnya belum datang dan sebagainya. Jika demikian cari Samsat lain yang terdekat. Kalau di daerah perkotaan biasanya tidak hanya ada satu.
Jika sudah tau tempatnya, Berangkat kesana dengan membawa Kendaraan tersebut, Jangan Lupa Bawa STNK-nya juga.
Sesampai disana, parkir kendaraan anda pada tempatnya, dan langsung masuk kedalam, kemudian tanyakan kepada petugas resmi. Jika anda diminta untuk mengisi blanko sendiri (berisi tentang kondisi fisik kendaraan anda), seperti yang saya alami, hati-hati, ini tidak seharusnya demikian. Sebab seharusnya yang melakukannya adalah petugas resmi disana. Biasanya orang-orang seperti ini, akan memintai biaya yang seharusnya tidak ada pada anda dengan berbagai alasan. Hal ini terjadi pada saya. Saran saya, jika anda ingin mengutamakan kejujuran, maka sebaiknya tolak saja, dan katakan bahwa ini tidak sesuai dengan ketentuan.
Terakhir, Anda tinggal kirim hasil cek fisik kendaraan bersama STNK motor tersebut ke kampung menggunakan Jasa Pos, JNE, TIKI atau yang lainnya.
Sebelum itu, jangan lupa untuk fotokopy terlebih dahulu STNK motor anda. Siapa tau, nanti anda membutuhkannya, sebab anda tidak mungkin mendapatkan STNK yang baru besok hari, alias butuh waktu juga. Di kantor Pos saya hanya membayar 20 ribuan saja untuk pilihan paket kilat. masing-masing jasa pengiriman mungkin memiliki ketentuan dan biaya yang berbeda-beda. Silahkan cari informasi nya terlebih dahulu.
Demikian pengalaman saya ketika mengurus Cek Fisik Bantuan di Samsat. Mudah-mudahan penjelasan tersebut bisa di pahami. Semoga anda tidak mengalami seperti yang saya alami dan berjalan mulus tanpa kendala. Amiin.